Cara Membuat Bubur Bayi Yang Cepat Dan Sehat
Minggu, 27 Januari 2019
Edit
Ketika bayi Anda sudah waktunya belajar makan,para ibu pasti disibukkan dengan kegiatan mempersiapkan bubur bayi. Kegiatan membuat bubur bayi ini kadang lumayan menyita waktu,sedangkan Anda mungkin punya kesibukan lain,misalnya bekerja.
Dilemanya adalah ketika Anda membeli bubur bayi di luar,maka tidak ada jaminan,bahan-bahan yang digunakan penjual dan cara memasaknya sehat. Padahal kesehatan bayi Anda adalah prioritas untuk menunjang tumbuh kembang sang bayi.
Jadi bagaimana solusi membuat bubur bayi yang cepat dan sehat?
Cara Memasak Bubur Bayi Yang Cepat Dan Sehat
Pertama-tama Bunda harus menyiapkan bahan-bahan membuat bubur dengan variasi sayuran dan juga sumber protein. Variasi jenis sayuran yang biasa dibuat untuk bubur bayi biasanya wortel,brokoli,labu kecil,daun seledri,daun pokcay dan lain-lain.
Sedangkan sumber protein bisa Anda dapatkan dari ikan,misalnya saja ikan salmon,ikan kembung,ikan teri kecil basah atau baby fish dan lain-lain. Bisa juga diganti telur, daging sapi dan daging ayam. Ambil sepotong atau secukupnya aja,karena nantinya bubur bayi akan dicampur dengan sayuran dan nasi.
Contoh variasi bubur bayi :
1. Jagung manis dipipil sedikit saja
2. brokoli beberapa potong saja
3. Wortel setengah potong saja
4. Sepotong kecil ayam,kalau bisa yang sudah dikuningin
5. Daun seledri sedikit saja.
6. Nasi satu centong atau secukupnya saja.
Cara memasak;
1. Semua bahan berupa sayuran bersihkan dengan air mengalir.
2. Rebus air kira 2 gelas hingga mendidih,
3. Masukkan potongan ayam yang sudah dikuningin,bila belum masak agak lama hingga terlihat lunak.
4. Masukkan wortel dan jagung pipilan sampai lumayan lunak,namun jangan sampai kematengan.
5. Masukkan brokoli sebentar,lalu daun seledri sambil dimatikan.
6. Letakkan didalam mangkuk bersih bahan yang tadi sudah dimasak termasuk kuahnya.
7. Taruh nasi secentong atau secukupnya,masukkan kedalam mangkuk berisi bahan yang direbus tadi. Pastikan kuahnya tidak terlalu banyak,asal nasi tenggelam saja.
8. Diamkan selama sekitar 10 menit.
9. Blender sambil dikira-kira mau seberapa halus atau kasar bubur yang akan diberikan pada bayi Anda,sesuaikan dengan umurnya. Bila sudah 8 bulan keatas baru bisa agak berteksture ya Bunda.
Jika Anda ingin menambahkan rasa karena bayi Anda sudah cukup besar,tambahkan sedikit saja garam,itu sudah cukup. Dan bila bubur masih bersisa,masukkan ke dalam magic com untuk memanaskannya.
Cukup mudah bukan untuk membuat bubur bayi sendiri? Bunda juga bisa mengembangkan kreativitas untuk membuat bubur bayi dengan variasi yang berlainan setiap hari,agar bayi tidak bosan.
Semoga bermanfaat. Dan salam enak sehat.
Dilemanya adalah ketika Anda membeli bubur bayi di luar,maka tidak ada jaminan,bahan-bahan yang digunakan penjual dan cara memasaknya sehat. Padahal kesehatan bayi Anda adalah prioritas untuk menunjang tumbuh kembang sang bayi.
Jadi bagaimana solusi membuat bubur bayi yang cepat dan sehat?
Cara Memasak Bubur Bayi Yang Cepat Dan Sehat
Pertama-tama Bunda harus menyiapkan bahan-bahan membuat bubur dengan variasi sayuran dan juga sumber protein. Variasi jenis sayuran yang biasa dibuat untuk bubur bayi biasanya wortel,brokoli,labu kecil,daun seledri,daun pokcay dan lain-lain.
Sedangkan sumber protein bisa Anda dapatkan dari ikan,misalnya saja ikan salmon,ikan kembung,ikan teri kecil basah atau baby fish dan lain-lain. Bisa juga diganti telur, daging sapi dan daging ayam. Ambil sepotong atau secukupnya aja,karena nantinya bubur bayi akan dicampur dengan sayuran dan nasi.
Contoh variasi bubur bayi :
1. Jagung manis dipipil sedikit saja
2. brokoli beberapa potong saja
3. Wortel setengah potong saja
4. Sepotong kecil ayam,kalau bisa yang sudah dikuningin
5. Daun seledri sedikit saja.
6. Nasi satu centong atau secukupnya saja.
Cara memasak;
1. Semua bahan berupa sayuran bersihkan dengan air mengalir.
2. Rebus air kira 2 gelas hingga mendidih,
3. Masukkan potongan ayam yang sudah dikuningin,bila belum masak agak lama hingga terlihat lunak.
4. Masukkan wortel dan jagung pipilan sampai lumayan lunak,namun jangan sampai kematengan.
5. Masukkan brokoli sebentar,lalu daun seledri sambil dimatikan.
6. Letakkan didalam mangkuk bersih bahan yang tadi sudah dimasak termasuk kuahnya.
7. Taruh nasi secentong atau secukupnya,masukkan kedalam mangkuk berisi bahan yang direbus tadi. Pastikan kuahnya tidak terlalu banyak,asal nasi tenggelam saja.
8. Diamkan selama sekitar 10 menit.
9. Blender sambil dikira-kira mau seberapa halus atau kasar bubur yang akan diberikan pada bayi Anda,sesuaikan dengan umurnya. Bila sudah 8 bulan keatas baru bisa agak berteksture ya Bunda.
Jika Anda ingin menambahkan rasa karena bayi Anda sudah cukup besar,tambahkan sedikit saja garam,itu sudah cukup. Dan bila bubur masih bersisa,masukkan ke dalam magic com untuk memanaskannya.
Cukup mudah bukan untuk membuat bubur bayi sendiri? Bunda juga bisa mengembangkan kreativitas untuk membuat bubur bayi dengan variasi yang berlainan setiap hari,agar bayi tidak bosan.
Semoga bermanfaat. Dan salam enak sehat.